Blogger Widgets

Perbedaan Must dan Have to

Must dan Have to kadang-kadang dapat saling menggantikan, namun secara umum ada perbedaan mendasar. 

MUST digunakan ketika seseorang yang memutuskan bahwa perlu untuk melakukan sesuatu (subjective obligation) atau kewajibkan atau keharusan melakukan satu tindakan didasarkan pada opini kita. Dengan kata lain, bahwa menurut kita seseorang yang kita maksudkan harus melakukan suatu tindakan. 
Biasanya juga digunakan pada situasi dimana hal yang penting sedang terjadi dan membutuhkan tindakan cepat.

Sedangkan HAVE TO ketika seseorang membicarakan kebutuhan untuk melakukan sesuatu yang umumnya merupakan tanggungjawab sehari-hari (daily responsibility - objective obligation) atau biasanya juga kewajiban atau keharusan melakukan sesuatu dikarenaka oleh suat perintah yang mengharuskan kita atau seseorang melakukannya. Namun pada situasi informal, have to seringkali digunakan menggantikan must.


  • Contoh Kalimat dengan kata "must":

1. I must work harder to achieve my goals.
(Saya harus bekerja lebih keras untuk meraih cita-cita.)
2. We must stop complaining about our life.
(Kita harus berhenti mengeluhkan hidup kita.)
3. Must you buy a phone every year?
(Haruskah kamu membeli telepon genggam setiap tahun?)
4. You must come and taste it tomorrow.
(Kamu harus datang dan mencicipinya besok.)
5. It must be you who take my wallet.
(ini pasti kamu yang mengambil dompetku.)
6. I must speak loudly with my grandmother.
(Saya harus bicara lebih keras dengan nenek)
7. Mr. John must take a rest for a while.
(Bapak John harus istirahat sebentar.)
8. It must be nice taking a holiday to Indonesia.
(Pasti sangat menyenangkan berlibur ke Indonesia)
9. You must get married before 25.
(Anda harus menikah sebelum usia 25 tahun)
10. I must go home early.
(Aku harus pulang cepat)

  • Contoh Kalimat dengan kata "have to":

1. She has to deliver excellent customer service.
(Dia harus memberikan layanan pelanggan yang istimewa.)
2. They sometimes have to work on Saturday.
(Mereka kadang-kadang harus bekerja di hari sabtu.)
3. Do you have to speak English at work?
(Apakah kamu harus berbicara bahasa Inggris di kantor?)
4. I had to see the dentist every 4-6 weeks.
(Saya dulu harus ke dokter gigi itu setiap 4-6 minggu.)
5. Do you have to go now?
(Apakah kamu memang harus pergi sekarang?)
6. My mom says that I have to go to school before the day gets rain.
(Ibuku bilang bahwa aku harus pergi sekolah sebelum hujan turun)
7. You have to register first before you take your certificate.
(Kamu harus mendaftar dulu sebelum kamu mendapatkan sertifikat.)
8. She has to go now because the train is leaving in 5 minutes.
(Dia harus pergi sekarang, karena keretanya akan berangkat 5 menit lagi.)
9. I have to start working at 7.00 am or my boss will fire me.
(Saya harus mulai bekerja jam 7 pagi atau atasan saya akan memecat saya)
10. Do you have to pay taxes here?
(Apakah Anda harus membayar pajak disini?)

Itu tadi penjelasan tentang Perbedaan Must dan Have to, semoga bermanfaat.

Penulis : Jenura Fath ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Perbedaan Must dan Have to ini dipublish oleh Jenura Fath pada hari 4 Okt 2015. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Perbedaan Must dan Have to
 

0 komentar:

Posting Komentar